IQNA

Covid-19 dan Kemarakan Hafalan Alquran Anak-Anak Kecil Palestina

13:49 - October 08, 2020
Berita ID: 3474667
TEHERAN (IQNA) - Anak-anak Palestina terkenal menghafal Alquran; Apalagi tahun ini, mereka sudah memanfaatkan karantina covid-19 dengan sebaik mungkin dan sudah bisa menghafal Alquran dalam waktu sekitar 5 bulan, sedangkan dalam keadaan normal bisa memakan waktu lebih dari 2 tahun.

Aljazeera melaporkan, ribuan penghafal Alquran tinggal di wilayah pendudukan Palstina, yang sebagian besar menghafal kalam wahyu Ilahi saat masih anak-anak. Banyak kelas Alquran juga diadakan di masjid dan himpunan amal untuk menghafal Alquran. Saat ini, akibat penyebaran virus corona dan konsekuensinya, terutama penutupan masjid, jumlah kelas tersebut semakin berkurang dan program keagamaan dan Islam lebih banyak diadakan secara online.

Anak-anak kecil Palestina terkenal menghafal Alquran, dan khususnya tahun ini, mereka telah memanfaatkan karantina covid-19 semaksimal mungkin dan mampu menghafal Alquran dalam waktu singkat sekitar lima bulan. Dalam keadaan normal, ini bisa memakan waktu lebih dari 2 tahun. Huda al-Basha adalah seorang Palestina berusia 17 tahun yang kisah hidupnya agak berbeda dari teman-temannya. Alih-alih membaca cerita sebelum tidur dan tertidur lelap, dia menghafal Alquran dan menghafal lebih dari 5 halaman Alquran setiap hari.

Menghabiskan banyak energi untuk menghafal Alquran

Dua faktor, waktu dan kemauan, merupakan faktor terpenting dalam memotivasi siswa untuk menghafal Alquran. “Kekhawatiran dan tekanan masyarakat yang terkena virus corona membuat mereka enggan melakukan apapun. Namun tidak demikian terkait dengan menghafal Alquran, dan menghafal Alquran merupakan kesempatan yang tidak dapat tergantikan, bahkan sebagian orang menghafal Alquran lebih dari biasanya,” kata Ayat Mar’i, seorang guru Alquran di pusat Bukhari.

Menurut Saleh, Palestina sangat istimewa secara internasional dan telah memenangkan peringkat pertama atau kedua dalam sebagian besar musabaqoh hafalan dan qiraat Alquran yang diadakan dalam dua tahun terakhir di dunia Arab dan Islam. (hry)

Covid-19 dan Kemarakan Hafalan Alquran Anak-Anak Kecil Palestina

3927763

captcha