IQNA

Perwakilan 40 Negara Dunia Hadir dalam Musabaqoh Alquran Internasional Aljazair

10:55 - February 06, 2024
Berita ID: 3479597
IQNA - Youcef Belmahdi, Menteri Agama dan Wakaf Aljazair, mengumumkan partisipasi perwakilan lebih dari 40 negara dalam musabaqoh menghafal dan membaca Alquran internasional ke-19 di negara ini.

Menurut Iqna, mengutip al-Nahar, musabaqoh ini akan diadakan dengan nama penghargaan International Aljazair, dengan dukungan dari Abdelmadjid Tebboune, presiden negara ini.

Menteri Agama dan Wakaf Aljazair menegaskan saat mengawasi kegiatan pertemuan think-tank bertajuk "Rasakan hidup dengan Alquran" di Dar al-Imam yang terletak di ibu kota negara ini: “Pada periode ke-19 Alquran Internasional ini, kita akan menyaksikan kehadiran perwakilan lebih dari 40 negara.”

Menurutnya, perwakilan dari 20 negara telah dipilih untuk mengikuti tahap penyisihan yang akan dimulai pada hari Minggu tanggal 4 Januari, dan para juara akan diberi penghormatan pada hari Bi’tsah Muhammad saw

Pada saat yang sama, Youcef Belmahdi mengapresiasi upaya para ahli Alquran dan para elitnya di Aljazair dalam mengabdi pada Kitab Allah swt dan mengingatkan pendaftaran ribuan orang dari sekitar 90 negara di komunitas virtual Alquran di Aljazair merupakan tanda atensi pemerintah dalam edukasi Alquran.

Islam bin Fouzi Dashkin dari Federasi Rusia sekaligus salah satu juri musabaqoh Alquran Aljazair menegaskan, kehadiran dan keikutsertaannya dalam musabaqoh ini merupakan wujud terima kasih kepada para ulama Aljazair yang turut berkontribusi dalam melestarikan warisan pengajaran Alquran.

Taghiuddin Mustafa Abdel Bast al-Tamimi, salah satu juri dari Palestina, juga mengatakan: “Atensi Aljazair terhadap Alquran adalah dari masa lalu dan bukan hal baru, jalur revolusioner Aljazair, negara berpenduduk satu setengah juta jiwa syuhada, adalah jalan yang sama yang diambil Palestina saat ini dalam perjalanan menuju kebebasan rakyatnya.” (HRY)

 

4197823

captcha